Sabtu, 18 Juli 2009

Perhiasan Cerminan Anda

Perhiasan yang anda pilih dapat mengungkapkan sifat-sifat yang paling anda hargai. Sejak jaman purba, manusia mengaitkan perhiasan dengan nilai-nilai pribadi yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata tentang kekuatan dan status anda. Hal ini sebenarnya masih berlaku hingga sekarang dan anda bisa memilih perhiasan dan temukan siapa diri anda yang sebenarnya.

Bila anda senang mengenakan cincin maka anda adalah traditional yang setia. Cincin adalah sebuah lingkaran tidak terputus, melambangkan keabadian, kesetiaan dan ikatan yang tidak bisa diputus. Selama beribu-ribu tahun, cincin digunakan untuk melambangkan kepercayaan, tradisi dan bagian dari sesuatu. Seperti cincin perkawinan, cincin kelas dan cincin yang dikenakan raja dan tokoh agama.

Jika cincin sangat penting bagi anda maka kemungkinan anda adalah traditionalis solid yang mempunyai ikatan yang kuat dan anda sangat menghargai masa lalu. Anda juga mencintai rumah, negara dan keluarga anda. Sehingga anda mengerjakan sesuatu menurut cara-cara lama. Kesetiaan, kebaikan dan sikap anda yang menjaga rahasia disukai semua orang yang mengenal anda. Nilai-nilai traditional membuat anda tetap bahagia di tengah dunia masa kini yang terus berubah.

Bila anda menyenangi kalung maka anda adalah seseorang yang yang romantis dan sentimental. Survei menunujukkan bahwa kalung mempunyai lebih banyak nilai sentimental dibanding jenis perhiasan lainnya. Ditambah dengan fakta bahwa leher adalah daerah yang feminin. Dengan anda memiliki perhiasan yang paling disukai perempuan yang bangga dilihat dari sisi romantis dan lembut dalam dirinya. Anda juga perempuan yang modern bukan si remaja yang pencemas. Motto anda adalah 'pergi dan lakukan' karena anda tahu bahwa kunci dari rasa percaya pada diri sendiri adalah dengan jujur kepada diri sendiri dan menjadi diri sendiri.

Anting merupakan perhiasan anda yang favorit, berarti anda merupakan pekerja keras yang praktis. Perhiasan ini sering menjadi pilihan perempuan sibuk, berprestasi tinggi dan praktis yang punya banyak tanggung jawab serta perlu rapi dalam sekejap. Tapi itu bukan alasan mengapa anda tidak pernah meninggalkan rumah tanpa mengenakannya.

Studi-studi menunjukkan bahwa anting juga menarik fokus orang ke wajah, pada pikiran anda yang cepat dan kepribadian anda yang berorientasi pada sukses. Hanya itulah yang anda inginkan. Orang-orang memandang anda sebagai pelaksana cemerlang yang punya motivasi. Anda juga merupakan tipe orang yang akan mereka andalkan untuk menyelesaikan segala sesuatu.

Jika anda senang mengenakan gelang maka anda senang bertemu dan bicara dengan orang baru. Tangan anda adalah cara anda berinteraksi dengan dunia, apakah untuk jabatan tangan atau berbagai aktivitas lain yang dilakukan dengan tangan. Jika anda suka menghiasnya dengan sesuatu yang terlihat nyata seperti gelang yang menurut studi jauh lebih terlihat dibandingkan dengan cincin atau jam tangan. Kemungkinan anda memiliki sifat ekstrovert yang senang menjadi pusat perhatian. Sikap anda yang menyatakan bahwa 'anda bisa percaya kepada saya' membuat anda selalu dikenal dan disukai banyak orang.

Sedangkan apabila anda menyenangi jam tangan maka anda adalah pemimpin yang cermat dan bersungguh-sungguh. Orang yang tidak bisa pergi tanpa mengenakan jam tangan cenderung bijaksana, hati-hati dan selalu patuh pada peraturan. Anda merupakan orang yang bertanggungjawab yang mengusahakan keteraturan bagi orang lain. Anda tahu bahwa orang yang mentaati peraturan akan selalu keluar sebagai pemenang pada akhirnya. Oleh karena itu, anda akan selalu sukses besar.

0 komentar:

Posting Komentar

 

comment box

indahQmu blog's Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template