Jumat, 04 September 2009

Tiga Karakteristik dalam Hubungan

Penampilan memang bisa menjadi daya tarik dalam menjalin hubungan, namun tidak selamanya penampilan menjadi hal mutlak dalam menentukan apakah seseorang itu tepat untuk anda. Ada tiga karakteristik yang anda harus pertimbangkan ketika anda mulai menjalin hubungan dengan seseorang.

1. Chemistry. Apakah ia membuat hati anda berdebar-debar dan kaki anda gemetaran? Ketika anda sedang sendiri apakah anda berulang kali teringat wajahnya, kata-kata yang ia ucapkan membuat hati anda meleleh? Saat akhir kencan, apakah anda ingin berjalan berdampingan dengannya ke depan pintu? Jika, bagaimanapun, anda tidak merasakan demikian, jangan khawatir. Ingat, perempuan itu seperti wadah tembikar yang memanas dengan perlahan, dan laki-laki seperti microwave, siap kapan saja. Selama anda melihat ia manis dan anda senang dengannya, ia tepat.

2. Kecocokan. Bagaimana anda "berpadu" bersama? Apakah anda berdua nyaman dengan kesunyian? Apakah anda merasa adanya tekanan untuk tampil sempurna di depannya, atau ia membuat anda merasa sempurna dengan apa adanya diri anda? Apakah anda "mengerti" satu sama lain? Apakah anda suka/benci hal yang sama? Kecocokan pada dasarnya berarti kegiatan anda bertautan, anda berdua menikmati melakukan hal yang sama, dan anda berdua menginginkan hal yang sama di waktu bersamaan. Misalnya, anda ingin memiliki anak dan ia tidak, anda TIDAK COCOK.

3. Komunikasi. Apakah anda merasa bisa mengatakan apapun padanya, atau anda harus berhati-hati dalam mengatakan sesuatu di dekatnya? Bagaimana anda masing-masing mengungkapkan emosi, keinginan, dan kebutuhan anda, dan apakah anda nyaman membicarakan hal itu semua? Bagaimana anda saling berdebat? Bagaimana anda mengatasi perbedaan
pendapat? Bukan persoalan apakah anda memiliki opini yang berbeda atau tidak. Perhatian adalah unci komunikasi, karena jika anda merasa dikasihi, anda akan memberikannya rasa hormat, dan tidak ada yang akan bertanya, "Bisakah kamu mendengarku sekarang?"

Sejujurnya, anda beruntung jika ia memenuhi 51%, meskipun sedikit lebih dari setengah, dari kebutuhan anda dari tiga di atas. Perbedaan dalam suatu hubungan itu baik dan sehat - itu berarti anda bisa belajar dari satu sama lain. Bayangkan betapa membosankannya bila pasangan anda persis sama sepertia anda. Tiga hal di atas adalah hal sederhana yang anda pertimbangkan di 9 hari pertama, di antara waktu anda berbicara dengannya dan memimpikan dirinya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

comment box

indahQmu blog's Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template