Tentunya anda senang bila pasangan anda mempunyai sahabat yang bisa diajaknya berbagi segala hal tentang dunia pria, tapi kemudian anda menyadari kalau kehadirannya mengganggu hubungan anda dengan pasangan.
Bagaimana mengatasinya? Kenali dulu tipe sahabat seperti apa sahabat pasangan anda tersebut sebelum anda memutuskan cara terbaik untuk mengatasinya.
Lajang Abadi
Mungkin dia berpura-pura menjadi single karena pilihan. Tapi anda perlu menaruh curiga pada sikapnya. Seorang pria yang tidak bisa mendapatkan pasangan cenderung suka menggoda hubungan bahagia teman-temannya hanya untuk membuat mereka merasa senang. Jika ia membuat anda kesal atau
tidak nyaman anda harus berterus terang. Pertama-tama anda harus memaksanya untuk duduk bersama dan kemudian membicarakannya. Sedekat apapun pertemanan mereka, dia tidak seharusnya merasa baik-baik saja membuat anda tidak dihargai.
Orang Ketiga
Anda senang bersama sahabat pasangan anda seperti pasangan anda senang bersama dengannya, tapi bukan berarti ia boleh mencampuri rencana anda dengan pasangan kapanpun ia rasa perlu. Jika ia sudah terlalu banyak mengganggu acara kencan anda, sudah saatnya anda mengambil sikap. Beri petunjuk secara halus seperti, "Aku akan pergi makan malam romantis berdua nanti malam." Jika tidak berhasil, lupakan memberi petunjuk secara halus dan minta ia untuk tidak mengganggu acara anda. Lakukan juga hal sebaliknya, beri mereka waktu untuk bersama-sama.
The almost girlfriend
Dia lebih tahu jadwal pasangan anda daripada anda dan selalu menelponnya ketika ia baru saja keluar rumah. Oke-oke saja bila ia menginginkan waktu untuk dihabiskan bersama. Mintalah pasangan anda untuk mematikan teleponnya untuk sementara agar anda berdua mempunyai waktu untuk bisa dinikmati bersama. Setelah anda sudah mendapatkan momen berdua dengan pasangan, ia bisa kembali menghidupkan ponselnya dan bertemu dengan sahabatnya itu.
Jumat, 04 September 2009
Menyelamatkan Hubungan dari Sahabat Pengganggu
Author: Indah
| Posted at: 22.39 |
Filed Under:
masalah percintaan
|
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar